Resep Membuat Spageti Ayam Oriental Membuat masakan supaya keluarga senang terkadang menjadi tuntutan yang harus dapat dipenuhi untuk sebagian ibu dirumah. ResepOnline.Info ingin berbagi informasi mengenai dunia kuliner untuk anda agar dapat membantu menyelesaikan problem tersebut. Mungkin pada hari yang baik ini izinkan kami untuk update Info Kuliner yang satu ini yaitu Resep Cara Membuat Spageti Ayam Oriental yang mungkin dapat menyelesaikan permasalahan anda ketika dirumah
Pastinya untuk membuat masakan yang ini tidaklah begitu sulit. Karena kami akan menyajikannya dengan lengkap. Berikut adalah Resep Masakan Italia untuk anda
Hidangan dari pasta seperti spageti biasanya disajikan dengan bumbu Itali. Tapi coba Anda membuat spageti dengan bumbu ala oriental ini pasti menjadi sajian yang berbeda namun tetap terasa nikmat dan lezat. Yuk, kita coba resep berikut ini dijamin Anda tak akan menyesal!
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan:
- 200 gram spageti, direbus
- 150 gram dada ayam, diiris-iris
- 75 gram jagung manis pipil
- 100 gram buncis, dipotong 3 cm
- 50 gram jamur merang, dibelah dua
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
- 2 buah cabai kering, dicincang kasar
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok teh kecap ikan
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan cabai kering. Aduk rata.
- Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan jagung pipil, buncis, dan jamur merang. Aduk sampai layu.
- Tambahkan spageti, saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.
- Sajikan dengan taburan wijen.
- Untuk 3 porsi
Nah itulah tadi mengenai info yang dapat kami berikan untuk anda. Pastinya apabila masakan yang satu ini dimasak tidak akan terlalu ribet dalam mengolahnya. Anda pun jangan ragu untuk membuatnya dan berikan segala kemampuan anda ketika memasak. Semoga info dari kami dapat membantu, untuk artikel resep masakan yang lainnya anda dapat juga membaca Resep Membuat Lasagna Khas Italia
0 komentar:
Posting Komentar